Indonesia – Pertarungan final Supercoppa Italia 2025 antara Napoli dan Bologna di King Saud University Stadium pada Selasa (23/12/2025) dini hari diperkirakan berjalan panas. Dua tim ini mencapai partai puncak dengan cara yang tidak kalah dramatis, sehingga duel nanti layak dinantikan.
Napoli menyambut laga final dalam kondisi percaya diri setelah menaklukkan AC Milan dengan skor meyakinkan 2-0 di semifinal. Kemenangan tersebut seperti lampu hijau kebangkitan skuad Antonio Conte, mengingat sebelumnya mereka menelan dua kekalahan beruntun. Tidak heran bila Partenopei membidik trofi untuk mengukuhkan momentum positif mereka.
Namun Bologna bukan lawan yang bisa diremehkan. Tim asuhan Vincenzo Italiano berhasil menyingkirkan Inter Milan lewat drama adu penalti. Dalam 10 pertandingan terakhir, mereka hanya dua kali gagal meraih poin penuh di semua kompetisi, menandakan bahwa Rossoblù punya potensi mengejutkan lawan sebesar Napoli.
FAKTA MENARIK
- Napoli yang musim lalu sukses meraih Scudetto keempat kini berburu gelar Supercoppa ketiga, setelah sebelumnya menjadi kampiun tahun 1990 dan 2014.
- Di laga tandang, Napoli sudah tujuh kali merasakan kekalahan musim ini, tetapi di kandang sendiri mereka baru saja menutup tahun kalender tanpa satu pun kekalahan.
- Dalam enam pertemuan terakhir kontra Bologna, Napoli hanya mampu meraih satu kemenangan.
- Vincenzo Italiano sebelumnya berhasil membawa Fiorentina mencapai dua final (Coppa Italia dan Conference League), sebelum kini kembali menembus final bersama Bologna — total lima final dalam empat musim.
- Bologna hanya meraih satu poin dari tiga pertandingan Serie A terakhir.
- Dalam tujuh pertandingan berbagai kompetisi, Bologna selalu gagal menjaga gawang tetap steril.
- Duel ini menjadi pertemuan ke-144. Napoli unggul dengan 62 kemenangan, Bologna 48 kemenangan, dan 43 kali imbang.
- Kedua tim sudah kebobolan 13 gol musim ini di Serie A, tetapi Bologna unggul tipis dalam produktivitas: 23 gol berbanding 22 untuk Napoli.
- Bologna menjalani debut di Supercoppa musim ini, sedangkan Napoli sudah pernah mengangkat trofi dua kali dan tiga kali menjadi runner-up.
DUEL PELATIH
Antonio Conte punya rekam jejak yang impresif melawan Bologna. Sejak 2007, ia sudah 15 kali menghadapi mereka dengan hasil:
- 8 kemenangan
- 5 hasil seri
- 2 kekalahan
Sementara itu Italiano:
- sudah bertemu Conte 5 kali (2 menang, 2 imbang, 1 kalah)
- Napoli dan Atalanta menjadi lawan yang paling sering ia hadapi, yakni 14 kali
- catatan Italiano vs Napoli: 5 menang, 3 imbang, 6 kalah
WASIT
Andrea Colombo akan memimpin jalannya pertandingan.
- Napoli sudah delapan kali berlaga di bawah kepemimpinannya, mengoleksi 12 kartu kuning dan dua kartu merah, serta mencatat lima kemenangan dan tiga kekalahan.
- Bologna lima kali dipimpin Colombo, menerima 16 kartu kuning, dengan tiga kemenangan, satu imbang, dan satu kekalahan.
PEMAIN KUNCI
Napoli
- Pencetak gol terbanyak: Rasmus Hojlund, David Neres (1)
- Assist terbanyak: Rasmus Hojlund, Leonardo Spinazzola (1)
- Rating tertinggi: Amir Rrahmani (7,6)
Bologna
- Top skor: Riccardo Orsolini (1)
- Assist terbanyak: –
- Rating tertinggi: Federico Ravaglia (8,5)
(Data Supercoppa Italiana 2025 via Soccerway)
KABAR TIM
Napoli: Frank Zambo Anguissa, Kevin De Bruyne, Billy Gilmour, dan Alex Meret absen karena cedera.
Bologna: Kevin Bonifazi, Nicolo Casale, dan Remo Freuler dipastikan menepi.
